Bidik-jurnalis.com, Pangkajene – Bhabinkamtibmas Polsek Pangkajene Aiptu Amirullah., SH mendampingi Komunitas Ibu Cerdas Indonesia (KICI), Pemerintah Kel. Sibatua dan Karang Taruna Abbulo Sibatang menyerahkan bantuan kepada korban bencana alam angin puting beliung di Kel. Sibatua Kec. Pangkajene Kabupaten Pangkep, Kamis (22/01/2026) pukul 17.00 wita.
Berikan pelayanan kepada masyarakat Bhabinkamtibmas hadir mendampingi Komunitas Ibu Cerdas Indonesia (KICI), Pemerintah dan Karang Taruna menberikan bantuan kepada korban bencana yaitu Sdr. Sulaeman berupa material bangunan kayu dan Seng dan Sdr. Rudi Suaib berupa paket sembako kegiatan tersebut di harapkan dapat mengurangi beban dan bisa memperbaiki kembali rumahnya agar layak untuk kembali di huni
Dalam kesempatan warga yang mendapat bantuan mengucapkan terimakasih dan rasa syukur atas perhatian dari para Donatur pemerintah, Bhabinkamtibmas dan Karang Taruna
Selanjutnya Bhabinkamtibmas tetap menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada terhadap kondisi cuaca saat ini dengan curah hujan yang tinggi dan serta angin kencang dan tetap berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan pemerintah setempat apabila terjadi ganguan kamtibmas
Ditempat terpisah Kapolsek Pangkajene *IPTU HASRUL.,S.Sos.* menekankan kepada seluruh personil terkhusus Bhabinkamtibmas untuk terus aktif menyampaikan himbauan Kamtibmas terhadap warga binaannya guna terciptanya situasi yang aman & kondusif.


















