Bidik-jurnalis.com, Pangkep – Pada hari ini Rabu 7 Januari 2026, mulai pukul 23.45 wita personil Polsek Minasatene melaksanakan kegiatan patroli rutin dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah hukum Polsek Minasatene.
Kegiatan patroli di pimpin oleh Kanit Binmas Polsek Minasatene Aiptu Asdar Usman bersama Kanit Intel Aiptu Syahrir dan jajaran Bhabinkamtibmas Aiptu Udhin, Aipda Muhaemin Fattah dan Aipda Abd. Wahab,SH, secara mobile dan dialogis dengan menyasar titik-titik rawan gangguan kamtibmas, masjid-masjid, pemukiman warga, objek vital, pertokoan, serta lingkungan yang memiliki potensi terjadinya tindak kriminalitas.
Dalam pelaksanaan patroli, personel polsek minasatene menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat agar senantiasa waspada terhadap potensi tindak kejahatan, menjaga keamanan lingkungan, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan.
Patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak pidana, memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, serta mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat.
Selama kegiatan patroli berlangsung, situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Minasatene terpantau aman, tertib, dan kondusif.


















